Jumat, 29 April 2022

Dia, Tanpa Saya

Jam lima pagi hari ini saya membuat sebuah keputusan signifikan. Lama sudah saya memikirkan hal ini. Awalnya saya ingin melakukannya nanti. Nanti, setelah muncul satu kali dulu. Tapi, berdasarkan satu momen di pagi ini, saya putuskan untuk mempercepat prosesnya.

Minggu, 17 April 2022

Review Drama Korea: TWENTY-FIVE TWENTY-ONE (2022)



Tontonan, dari negara manapun, memang ampuh sebagai tujuan melarikan diri sejenak dari dunia nyata. Saya sendiri masih suka takjub melihat berapa banyak ulasan serial yang saya tulis di blog ini setiap bulannya sejak Februari lalu. Dan kali ini saya mau tulis ulasan drakor Twenty-Five Twenty-One yang nge-hype banget di awal tahun ini. Saya ngebut 14 episode tepat seminggu sebelum dua episode final tayang demi nggak kena spoiler yang pasti bersiliweran sejagat Twitter. 

Rabu, 13 April 2022

Mengeluh


Sewaktu saya menulis puisi pendek di postingan ini, saya ingat, saya sedang sangat jenuh. Hari ini saya merasakan hal yang sama: jenuh dan merasa terperangkap. Empat tahun dalam pekerjaan yang sama; saya jenuh! Dan isu-isu lain dalam hidup yang membuat saya letih secara fisik maupun batin. Saya sungguh mengharap sebuah kabar baik.

Senin, 11 April 2022

Review Drama Korea Original Netflix D.P. (2021)


 

Saya memasukkan D.P (Deserter Pursuit) ke daftar tontonan sejak kesengsem Jung Hae-in di Snowdrop. Jumlah episode ada 6, dengan durasi per episode 45 - 55 menit. Cincai lah! Drama-drama singkat begini nih kesukaan saya banget. Tapi, seperti kebanyakan penonton, saya nonton D.P. untuk Jung Hae-in, tapi berakhir jatuh hati ke Koo Gyo-hwan. By the way, D.P. diangkat berdasarkan webtoon karya Kim Bo-tong berjudul D.P Dog's Day. Dalam drama, sang komikus juga bertindak sebagai penulis skenario bersama Han Jun-hee, sang sutradara.

Minggu, 10 April 2022

Review Serial Mini AS Netflix INVENTING ANNA (2022)



Sudah niat saya untuk produktif menuliskan semua ulasan serial atau drama yang saya tonton di blog ini. Kali ini bukan drakor atau dorama Jepang, melainkan serial mini original Netflix asal Amerika Serikat berjudul Inventing Anna yang ditulis sekaligus diproduseri oleh Shonda Rhimes. Serial yang terinspirasi dari kisah hidup penipu fenomenal Anna Sorokin dan artikel majalah New York berjudul "How Anna Delvey Tricked New York's Party People" karya Jessica Pressler ini rilis tanggal 11 Februari 2022. Total episode ada 9, dengan durasi tiap-tiap episode di kisaran 59 - 82 menit.